Bagi para akademisi, mengerjakan tugas merupakan hal yang wajib dilakukan, terutama ketika kita ditugaskan untuk membuat makalah, artikel ilmiah dan bahkan tugas akhir seperti skripsi, tesis, dan disertasi. Adakalanya ketika kita membuat tugas, kita diminta untuk membuat file ber bab-bab yang ditulis dengan jumlah halaman begitu banyak. Oleh sebab itu, terkadang tugas di buat dalam berbagai file yang terpisah untuk mempermudah dan kemudian dijadikan menjadi satu file akhir. Pada kesempatan ini literaksipedia akan membagikan tips untuk kalian agar mudah dalam menggabungkan beberapa file menjadi satu, berikut langkahnya :
1. Pastikan kalian sudah menyiapkan file yang akan dibuat menjadi satu dan yang perlu diperhatian ialah dokumen yang akan digabungkan sudah dirapikan terlebih dahulu.
Gambar 1. Dokumen yang telah disiapkan untuk digabungkan menjadi satu
2. Buka dokumen yang pertama, atau dokumen awal yang akan diurutkan, misalnya kita akan mengawali file dengan BAB I maka kita buka file BAB I.
Gambar 2. Dokumen BAB I sudah terbuka
3. Pilih menu View, kemudian kita pilih Outline
Gambar 3. Tampilan Menubar pada Microsoft Word
4. Setelah meng click outlining, kita pilih Show Document, lalu pilih insert yang terdapat pada sisi kanan Collapse Subdocuments. Pastikan juga sebelum menambahkan file, kursor berada pada akhir kalimat terakhir file BAB I.
Gambar 4. Tampilan Menu bar pada Outlining
5. Setelah itu, kita pilih file yang akan dimasukkan pada bab selanjutnya setelah file BAB I, lalu klik open.
Gambar 5. File yang akan ditambahkan
Apabila sudah ditambahkan, secara otomatis file tersebut akan menyambung setelah BAB I. Setelah file selesai ditambahkan maka langkah terakhir adalah close outline view. Sebagai catatan akhir, apabila file sudah berhasil digabungkan, periksa kembali file tersebut, dan apabila terjadi perubahan pada konten, rata paragraf, dan/atau penomoran halaman biasa dirapikan terlebih dahulu sebelum melakukan proses penyimpanan (save) file.
No comments:
Post a Comment